Rangkumberita.com - Pidie. Anggota Koramil 19/Meureudu Kodim 0102/Pidie,Serda Saifullah turut membantu kegiatan pengengecor saluran Irigasi di bersama warga bertempat desa Blang Awe kecamatan Meureudu Kabupaten Pidie Jaya, Rabu (13/07/2022).
Pengecoran saluran air ini dilakukan untuk melancarkan pembagian aliran air ke persawahan warga serta mencegah terjadinya erosi tanggul jalan menuju ke persawahan akibat pengikisan karena sering terjadinya banjir saat musim hujan tiba.
"Kita melaksanakan gotong royong kali ini, guna melancarkan aliran sawah juga mencegah genangan air dan terjadinya banjir, karena saat ini sudah mulai memasuki musim penghujan," Ujar Serda Saifullah
Sementara Juliansyah, salah seorang warga mengapresiasi upaya yang dilakukan Personil Koramil 19/ Meureudu yang telah membantu juga memberi contoh seta motivasi kerja mdalam pelaksanaan kegiatan tersebut, semoga kerjasama ini akan terus terjalin, sehingga masyarakat di Desa Blang Awe menjadi lebih peduli lagi dengan lingkungan" Ucap Juliansyah.