Komsos: Babinsa Jangka Buya Imbau Warga Tingkatkan Kamtibmas dan Waspada Banjir di Musim Hujan

Pidie Jaya – Babinsa Koramil 27/Jangka Buya, Sertu Budi, menggelar kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga Desa Kran Dayah, Kecamatan Jangka Buya, Kabupaten Pidie Jaya, pada Sabtu (20/10/2024).

Dalam kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) ini, Babinsa Sertu Budi menyampaikan sejumlah pesan penting terkait keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), serta memberikan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap ancaman banjir seiring datangnya musim penghujan.

Kegiatan Komsos ini dilakukan sebagai bagian dari upaya Babinsa dalam meningkatkan Pembinaan Teritorial (Binter) diwilah binaanya sekaligus mendekatkan diri dengan masyarakat serta untuk memastikan situasi keamanan di desa tetap kondusif.

Dalam pesannya, Sertu Budi menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga Kamtibmas, termasuk kewaspadaan terhadap berbagai potensi gangguan keamanan.

“Warga harus terus aktif menjaga keamanan lingkungan. Bila ada hal-hal mencurigakan, segera laporkan kepada aparat terkait dan Babinsa agar situasi tetap kondusif,” ujar Sertu Budi.

Selain itu, ia juga mengingatkan warga untuk selalu waspada menghadapi musim hujan, terutama bagi mereka yang tinggal di wilayah rawan banjir. Sertu Budi mengimbau agar warga membersihkan drainase, atau saluran air dan mempersiapkan langkah-langkah darurat jika banjir tiba-tiba terjadi.

“Kami mengingatkan warga untuk selalu waspada terhadap potensi banjir, terutama wilayah yang sering terdampak banjir saat curah hujan tinggi. Pastikan saluran air bersih, lancar dan segera lapor jika ada tanda-tanda banjir,agar dapat kita ambil langkah-langkah selanjutnya” tambah Babinsa.

Kegiatan ini disambut positif oleh warga Desa Kran Dayah. Salah satu tokoh masyarakat, Ismail, mengungkapkan apresiasinya terhadap kepedulian Babinsa yang aktif memberikan informasi dan mengajak warga untuk lebih peduli terhadap keamanan lingkungan dan ancaman bencana alam.

“Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selalu hadir untuk memberi kami informasi dan arahan. Ini sangat membantu kami dalam menjaga desa tetap aman dan siaga menghadapi musim hujan,” ujar Ismail.

Kegiatan Komsos ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, sekaligus mendorong warga untuk lebih aktif dalam menjaga keamanan dan kesiapsiagaan menghadapi bencana di wilayah mereka.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama