Babinsa Keumala Kawal Pengukuran Tanah di Desa Cot Setui, Warga Merasa Terbantu

Pidie – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 13/Keumala Kodim 0102/Pidie, Serda Edwin Jaya, turut serta dalam pendampingan kegiatan pengukuran tanah di Desa Cot Setui, Kecamatan Keumala, Kabupaten Pidie. Senin (10/02/2025).

Pendampingan ini dilakukan untuk memastikan bahwa proses pengukuran tanah berlangsung lancar, tertib, dan sesuai dengan aturan yang berlaku. Kehadiran Babinsa juga bertujuan untuk membantu masyarakat dalam memahami batas tanah mereka, sehingga dapat meminimalkan potensi sengketa di kemudian hari.
"Kami hadir untuk mendukung masyarakat, memastikan pengukuran tanah berjalan dengan baik, serta mencegah terjadinya permasalahan yang mungkin timbul ke depannya," ujar Serda Edwin Jaya.

Warga setempat menyampaikan apresiasi atas keterlibatan Babinsa dalam kegiatan ini. Mereka merasa lebih tenang dan terbantu dengan adanya pendampingan dari TNI, yang tidak hanya memastikan keamanan tetapi juga memberikan arahan dalam proses pengukuran.

Dengan adanya peran aktif Babinsa dalam berbagai kegiatan di desa, diharapkan hubungan antara TNI dan masyarakat semakin erat, serta berbagai program pembangunan dapat berjalan dengan aman dan kondusif.

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama